Pengertian dan Macam Mesin / Peralatan Kantor

Mesin kantor dapat diartikan sebagai segenap peralatan yang sifatnya elektris, mekanis, elektronis maupun magnetis yang digunakan untuk mencatat, menghimpun, mengolah, menggandakan atau mengirim informasi atau keterangan dan berkomunikasi, yang mana alat tersebut dibutuhkan oleh suatu lembaga sehingga mampu memperlancar aktifitas kantor.

Contoh mesin kantor adalah : komputer, telepon, internet dan sebagainya.

Macam - Macam Mesin/ Peralatan Kantor
Mesin kantor yang biasa digunakan dalam suatu kantor mempunyai bentuk dan jenis yang beraneka ragam. Dari aneka ragam jenis dan bentuk mesin kantor ini, dapat diklasifikasikan lagi ke dalam beberapa kelompok, tergantung dari tenaga gerak, cara kerja komponen mesin dan fungsi mesin.

Berikut adalah macam – macam mesin / peralatan kantor berdasarkan pada beberapa hal.
a. Macam mesin kantor dilihat dari tenaga geraknya, yaitu:
  • Mesin manual adalah mesin yang digerakkan dengan tenaga manusia
  • Mesin listrik (elektrik) adalah mesin yang digerakkan dengan menggunakan tenaga listrik atau baterai
b. Macam mesin kantor dilihat dari cara kerja dan komponen mesinnya, yaitu:
  • Mesin mekanik yaitu mesin-mesin yang rangkaian komponennya tampak bergerak ketika dioperasikan.
  • Mesin elektronik yaitu mesin-mesin dengan rangkaian komponen elektronik yang berupa kabel-kabel.
Simak juga: Jenis Surat Niaga dan Pengertiannya

c. Macam mesin kantor dilihat dari fungsinya, dibagi menjadi:
Mesin - mesin yang digunakan untuk mencatat bahan keterangan, diantaranya:
  1. Asahan pensil
  2. Mesin dikte
  3. Mesin penomor
  4. Mesin tulis
Mesin - mesin yang digunakan untuk menghimpun bahan keterangan, diantaranya:
  1. Hechtmachine
  2. Mesin penjilid
  3. Pembuka surat
  4. Pemotong kertas
  5. Pencatat uang kertas
Mesin - mesin yang digunakan untuk mengolah bahan keterangan, diantaranya:
  1. komputer
  2. Mesin hitung
  3. Mesin jumlah
Mesin - mesin yang digunakan untuk memperbanyak bahan keterangan, diantaranya:
  1. Berbagai mesin cetak
  2. Mesin fotokopi
  3. Mesin offset
  4. Mesin perekam sheet
  5. Mesin stensil
  6. Mesin stensil spirtus
Mesin - mesin yang digunakan untuk mengirimkan bahan keterangan, diantaranya:
  1. facsimile
  2. Handy talky
  3. Intercom
  4. Modem
  5. Telephoto
  6. Telepon
  7. Teleprinter
Mesin - mesin yang digunakan untuk menyimpan bahan keterangan, diantaranya:
  1. Mikrofilm
  2. Pelubang kertas / kartu
  3. Penghancur kertas
Mesin – mesin yang digunakan untuk pengaman dan penyaman, terdiri dari:
  1. AC
  2. Kipas angin
  3. Pengaman data
  4. Tirai udara
Mesin yang digunakan seabgai pengontrol, meliputi:
  1. Close circuit television
  2. Mesin presentasi