Bentuk surat lekuk dan bentuk surat setengah lurus tidak jauh berbeda. Adapun perbedaannya terletak pada penulisan alamat tujuan. Penulisan alamat tujuan bergerigi, yakni penulisan baris pertama alamat tujuan dimulai dari margin kiri, baris kedua menjorok lima hentakan dari awal baris pertama selanjutnya baris ketiga menjorok lima hentakan dari baris kedua, dan seterusnya. Sedangkan isi surat diketik dari pasak pinggir sebelah kiri, dengan ketentuan bahwa setiap alenia baru masuk ke dalam lima spasi.
Untuk lebih jelasnya, perhatikan Bagan Surat Bertakuk / Lekuk (Indented Style) berikut ini:
Keterangan gambar:
- Kepala Surat
- Nomor Surat
- Tanggal Surat
- Alamat Tujuan
- Hal / Perihal
- Salam Pembuka
- Isi Surat
- Salam Penutup
- Nama Organisasi
- Nama Penandatangan
- Jabatan
- Lampiran
- Tembusan
- Inisial